25 C
Kendari
Jumat, 26 April 2024

PPS dan PPK Se Kolaka Utara di Lantik

Penting Dibaca
Kominfo
Kominfohttps://kolutkab.go.id/
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Kolaka Utara

Setelah melalui tahapan yang panjang, akhirnya pengurus Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dilantik KPU Rabu (20/7) di lantai tiga aula Kantor Bupati Kolaka Utara. Pelantikan PPK digelar pada Rabu (20/7), sementara pelantikan PPS dibagi dalam lima zona yakni zona I PPK se Kolut dan PPS Kecamatan Lasusua, Zona II PPS Kecamatan Wawo, Ranteangin dan lambai akan dilantik pada kamis (21/7), Zona III Katoi, Kodeoha dan katoi pelantikan akan digelar Jum’at (22/7), Zona IV Tolala, Batuputih, Purehu dan Pakue Utara pelantikan akan digelar Sabtu (23/7) dan Zona V Kecamatan Pakue, Watunohu, Ngapa dan Pakue Tengah pelantikan akan digelar Senin (26/7).

Jumlah PPK Disetiap Kecamatan yakni Lima Orang dan total PPK sebanyak 75 Orang, Sementara Untuk PPS di setiap Desa Tiga orang dari 133 desa dan kelurahan jumlah PPS 339 orang.

Dikatakan Ketua KPU Kolaka Utara Asriadi Budiman usal melantik PPK dan PPS di Lasusua menyatakan bahwa yang lulus dalam PPK dan PPS adalah orang-oran pilihan yang telah melewati serangkaian tes yakni mulai dari seleksi berkas, tes tertulis dan tas wawancara, serta nantinya akan menyadi penyelanggara lahirnya pemimpin baru penenerus Rusda Mahmud.

“Kita sudah melaksnakan tes tertulis dan wawancara dan yang saat ini lulus dan dilantik merupakan penyelanggara pilkada yang sudah terpilih dan yang terbaik,”katanya.

Walaupun kata dia bahwa pihaknya banyak menerima protes dalam selesksi PPK dan PPS dikatakannya merupakan dinamika yang harus dilewati dan merupakan hal yang wajar, dan dalam penjaringan kali kata dia ada aturan yang tidak memperbolehkan lagi PPK dan PPS mendaftar jika sudah Dua periode menjadi penyelenggara. ”Kalau sudah dua periode jadi penyelanggara baik PPK dan PPS tidak boleh lagi mendaftar, dan kita harapkan dengan pelantikann penyelanggara ini bisa mensukseskan pilkada 2017 dengan aman dan lancar,” pungkasnya.

Setelah pelantikan dan pengambilan sumpah para anggota PPK dan PPS, Bupati Kolaka Utara yang diwakilkan oleha Asisten I Setda Bapak Zainuddin B.Se dalam sambutannya mengatakan, tentang harapannya kepada Penyelenggara Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) agar tetap tegak lurus, jangan main mata walau bagaimanapun atau tekanan darimanapun dan dari siapapun, sebagai penyelenggara tetap tegak lurus, ikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh KPU, Supaya pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kali ini berjalan sukses sesuai harapan kita.

- Advertisement -spot_img

Tinggalkan Komentar

- Advertisement -spot_img
Berita Terbaru

12 Bidan Pendidik Akhirnya Menerima SK, Sementara 12 Lainnya Masih Menunggu Tes CPNS

Kerja keras semua pihak antara DPRD Kolaka Utara dan Pemda Kolaka Utara telah membuahkan hasil dari 24 orang bidan...
- Advertisement -spot_img

Berita Terkait

- Advertisement -spot_img